Senin, 17 Juni 2013

Nissan Juke Hampir Kalahkan Bugatti Veyron di Drag Race




Kita lihat dulu data-data spesifikasinya. Memang Nissan Juke yang ikut drag race ini bukan Juke sembarangan.

Juke ini adalah Juke-R, yang di mesinnya mengalir darah dari Nissan GT-R. Juke edisi terbatas itu model standarnya memiliki tenaga sampai 545 hp dari mesin 3.8-liter twin-turbo V6.

Untuk drag race ini, Shpilli Villi Engineering seperti dikutip Carbuzz, memodifikasi mesinnya lagi untuk meningkatkan tenaga sampai 700 daya kuda dengan penggunaan turbocharger yang lebih besar, kemudian ditambah pula aksesoris seperti center-dump exhaust dan rims sport.

Sementara lawannya Bugatti Veyron dengan mesin quad-turbo W16 bertenaga 1.001 hp, harusnya sanggup mengasapi Nissan Juke-R dengan mudah.

Tetapi nyatanya, dari awal start, Juke terus memimpin.

Hingga seperempat lintasan terakhir, Veyron terus meningkatkan kecepatannya dan finish di depan Juke dengan perbedaan yang tipis.

Info dan pemesanan hub :
KUSNIN_NISSAN 
0852 5007 1979
0819 5256 6077
0542 - 5657129
Pin BB : 26779453
e - mail : kusnin79@yahoo.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar